Doa Agar Memperoleh Malam Laylatul Qodar dari Habib Salim Asy Syathiri

Lailatul Qadar adalah sebuah malam yang sangat spesial, dimana ibadah dua rakaat saja di malam tersebut nilainya lebih utama dari shalat dua rakaat selama seribu bulan, atau sekitar 83 tahun, Subhanallah.

Sejarah adanya malam Lailatul Qadar tercatat dalam kitab al fawaid al mukhtaroh. Dalam kitab ini disebutkan bahwa ketika Rasulullah SAW menyadari bahwa umur umatnya pendek-pendek dan tentu bagian untuk mereka di akhirat kelak akan lebih sedikit. Maka beliau meminta dengan sungguh-sungguh hingga menangis kepada Allah SWT agar diberikan solusi meskipun umatnya berumur pendek supaya mereka juga mendapatkan pahala yang banyak.

Maka Allah SWT mengabulkan doa Rasulullah SAW dengan memberikan Lailatul Qadr yang lebih utama dari 1000 bulan. Tujuan Allah SWT memberikan Lailatul Qadar adalah untuk memperpanjang umur umatnya yaitu berupa berkah di umurnya yang meskipun pendek namun nilainya sangat panjang karena ibadahnya dilipatkan gandakan seribu kali di malam Lailatul Qadar.

Lantas bagaimanakah agar kita bisa mendapatkan malam Lailatul Qadar ? ada satu amalan dari Habib Salim Bin Abdullah As-Syatiri, kata beliau siapa yang mengamalkannya Insyaallah akan mendapatkan Lailatul Qadar .

اَللَّهُمَّ اِطَّلِعْ عَلَيْنَا لَيْلَةُ الْقَدَرِ اَلْعَظِيْمَةُ الْقَدَرِ فِى الْيَقُظَةِ وَ الْمَنَام

Alloohumma Athli’ ‘Alainaa Lailatal Qodari Al-‘Adziimatul Qodari Fil Yaqdzoti Wal Manaam

Siapa yang membaca doa ini sebanyak 7 kali setelah shalat witir maka Insyaallah ia akan mendapatkan Lailatul Qodar. ucap Habib Salim.

Sebarkan Informasi ini